Saatnya MII Direnovasi

Kondisi gedung-gedung di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia (FMIPA UI) semakin megah dan gemerlap. Ironisnya, ada satu bangunan yang sangat butuh untuk direnovasi tetapi justru terkesan dilupakan. Padahal, ia adalah pancang perjuangan dan kebutuhan pokok bagi berbagai pergerakan mahasiswa sejak tahun 1991, yaitu Musholla Izzatul Islam (MII).

Kondisi MII saat ini
(Sumber: kitabisa.com/peduliMII)

Sudah lebih dari 20 tahun MII tidak direnovasi. Luas MII yang tidak sebanding dengan jumlah muslim di FMIPA UI yang terus bertambah setiap tahunnya (mencapai hampir 3000 orang di tahun 2015) membuat pemandangan MII yang penuh sesak menjadi hal yang lumrah terlihat setiap hari di FMIPA UI. Hal ini tentunya mengurangi kenyamanan para pengguna MII dalam beribadah, Fakta inilah yang membuat beberapa alumni FMIPA UI dari berbagai angkatan menginisiasi Gerakan #peduliMII agar MII dapat diperluas, diperindah dan terlengkapi berbagai fasilitas penunjangnya sehingga kegiataan keislaman di FMIPA UI dapat terlaksana dengan lebih baik.
MII itu bukan hanya musholla, ia adalah simbol pergerakan muslim muda intelektual," ujar Kak Agus Ismail, S.Si., M.Eng., Kimia 2002, yang sekarang menjabat sebagai Direktur Business Development Nano Center Indonesia. MII merupakan titik di mana mahasiswa dari berbagai departemen dan angkatan menyatu serta berinteraksi, sehingga perbaikan MII dapat berdampak baik terhadap gerakan-gerakan dan tali silaturahmi yang terbentuk di antara para pengguna MII. Sebaliknya, jika kondisi MII tidak kondusif seperti sekarang, akan sulit bagi MII membina calon-calon pemimpin bangsa yang hebat.

(Sumber: kitabisa.com/peduliMII)

Sosok MII sekarang memang tidak seindah namanya dan tidak pula segagah peranan sejarah yang dimilikinya. Walaupun demikian, para pejuang MII tetap aktif menjalankan berbagai kegiatan syiar Islam dan pengabdian masyarakat. Mereka pun tidak menyerah terhadap kondisi perbaikan MII yang stagnan karena mereka yakin bahwa merenovasi MII dapat meningkatkan kualitas berbagai kegiatan syiar Islam MII. Jika donasi terkumpul, akan jadi seindah ini MII kita.


Tidak hanya seluruh warga dan alumni FMIPA UI yang dapat memberikan donasi, tetapi masyarakat umum pun dapat berkontribusi aktif untuk mewujudkan MII yang sesuai dengan namanya, yaitu musholla yang menampakan kemuliaan Islam. Mari dukung Gerakan #peduliMII agar MII dapat menyebarkan kebaikan secara lebih luas lagi: https://kitabisa.com/pedulimii
“Jika kebersamaan adalah rahmat dan sholat bersama lebih baik 27 derajat dibandingkan dengan sholat sendiri, maka semoga Allah SWT merahmati usaha kita bersama ini dan membalasnya dengan balasan yang lebih baik dan berlipat ganda.” - Gari Primananda, Geografi 2000, anggota Gerakan #peduliMII.
Jadi, siapkah Anda untuk menjadi bagian dari solusi?


Salam hangat,
Devita Olyviana Putri

Ketua Angkatan Mahasiswa Biologi UI 2014

Comments

Popular posts from this blog

Ramadan adalah Tentang Kembali Kepada Diri Sendiri

Laylatul Qadr: Malam Penuh Renungan

Berserikat di Tanah Rantau